Alasan Mengapa Rasulullah Senantiasa Berjalan dengan Cepat dan Tegap


Sebagai manusia paling mulia di muka bumi ini, gerak gerik Rasulullah SAW selalu menjadi pusat perhatian. Beliau sangat mengesankan dilihat dari caranya tersenyum, melihat bahkan caranya berjalan.  Sebagai pemberi tauladan, dia berjalan dengan sedikit cepat dengan badan yang tegap. Cara berjalan beliau ini ternyata tidak terjadi begitu saja. Ada teladan tersendiri yang patut kita renungkan.
Berikut ini ada sejumlah alasan mengapa Rasulullah SAW memiliki cara berjalan yang cepat dan posisi badan yang tegap.
1.Rasulullah konsisten dalam urusan waktu
Ketika beliau berjalan dengan langkah yang sedikit lebih cepat, itu menunjukkan bahwa dia sangat menghargai waktu. Ini adalah bentuk konsistensi betapa pengtingnya menghargai waktu yang kita miliki di dunia ini. Bentuk penghargaan itu adalah menggunakan waktu tersebut sebaik-baiknya.
2. Rasulullah SAW selalu menghormati orang lain
Akhlak mulia Rasulullah sudah selayaknya menjadi panutan kita sebagai manusia biasa. Sosok manusia mulia yang satu ini selalu menghormati orang lain. Ini bisa dilihat dari caranya mengunjungi orang lain. Ketika beliau harus mengunjungi saudaranya yang jauh, beliau mulai berangkat di pagi hari. Ini karena dia tidak suka mengakhiri perjalanannya pada malam hari ketika dia ingin pulang ke keluarga beliau.
3. Menunjukkan sosok yang penuh dengan tekad dan keberanian
Rasulullah SAW selalu berjalan dengan lebih cepat dan badan yang tegap. Ini menunjukkan bahwa beliau memang sosok manusia yang penuh dengan teladan yang betekad kuat dan penuh dengan keberanian. Meskipun beliau tegap dalam memposisikan postur ubuh, beliau juga terkesan santun dan memiliki akhlak yang mulia. Sehingga sosok beliau layak untuk dijadikan panutan dan teladan agar setiap umat bisa memiliki jiwa yang kuat, tidak malas-malasan dan rajin beribadah.
Nah, itulah 3 alasan mengapa Baginda Rasulullah SAW memiliki langkah yang sedikit cepat dibandingkan dengan sahabat-sahabatnya. Semoga kita bisa mengambilmanfaat dan teladan dari cara berjalan beliau. Amin.

Comments